Menu

Mode Gelap

Headline · 27 Agu 2024 02:18 WIB ·

Megawati Sindir Kapolri Listyo Sigit yang Lompati Lima Angkatan


					kapolri-listyo-sigit Perbesar

kapolri-listyo-sigit

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Mengungkapkan pandangannya terkait pengangkatan Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang dianggap melompati lima angkatan senior di Polri.

Dalam pernyataannya, Megawati menegaskan bahwa pengangkatan ini berpotensi merusak tatanan pemilihan pimpinan di tubuh kepolisian. Megawati menilai bahwa meskipun pengangkatan berdasarkan prestasi sangat penting, tatanan yang ada tetap harus dihormati.

“Bayangkan, lima angkatan yang dilewati, apa enggak mikir ya dalam batinnya? Ini soal keadilan dan perikemanusiaan,” ujarnya saat berbicara di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P, Jakarta Pusat, Senin (26/8/2024).

Menurutnya, keadilan dalam pengangkatan pangkat perlu diperhatikan untuk menjaga keharmonisan dan integritas di institusi Polri.

Megawati menekankan bahwa pernyataannya bukanlah sebuah provokasi atau fitnah, melainkan sebuah kebenaran yang harus diterima oleh semua pihak, termasuk Kapolri Listyo Sigit Prabowo sendiri.

“Ini kebenaran, Pak Sigit. Sebagai orang muda, kamu harus mikir juga tentang senior-senior kamu,” tegas Megawati.

Dia menambahkan bahwa tatanan pengangkatan seharusnya mengikuti aturan yang ada, bukan melompat-lompat, yang bisa berakibat pada kerusakan struktur yang sudah dibangun. Megawati juga mengingatkan pentingnya asas keadilan dalam setiap proses kenaikan pangkat.

“Siapa yang bagus perlu naik pangkat, tapi jangan dengan cara melompati angkatan. Ini merusak tatanan,” ujarnya sambil mengelus dada.

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editorial Team

Baca Lainnya

Massa Demo Tolak RUU TNI Jebol Pagar Gedung DPR RI

20 Maret 2025 - 22:13 WIB

demo tolak ruu tni

Temukan Gas Melon kurang dari 3 kg, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Akan Wajibkan Timbangan di Distributor

20 Maret 2025 - 20:16 WIB

gas melon kurang dari 3kg

Presiden Prabowo Resmikan KEK Industropolis di Kabupaten Batang, Investasi Capai Rp60 Triliun

20 Maret 2025 - 19:13 WIB

kabupaten batang prabowo

DPR Sahkan Revisi UU TNI 2025, Disambut Aksi Demonstrasi Penolakan oleh Masyarakat Sipil

20 Maret 2025 - 19:00 WIB

demonstrasi

Presiden Prabowo akan Resmikan KEK Industropolis Batang dengan Nilai Investasi Rp75,8 Triliun

20 Maret 2025 - 04:55 WIB

presiden prabowo

Menteri Nusron: Kantor BPN Kota Tujuan Mudik Tetap Buka di Masa Libur Lebaran!

19 Maret 2025 - 20:56 WIB

nusron bpn buka saat mudik
Trending di Nasional