Pelatihan tenaga alih daya kudus berpotensi meningkatkan profesionalitas dan produktivitas perusahaan. PT Sekar Global Solusindo atau PT SGS sebagai perusahaan yang bergerak di bidangĀ alih daya tenaga kerja melakukan kunjungan dikota Kudus untuk menjajaki pelatihan dan pengelolaan tenaga kerja alih daya dari yang unskil dan dikelola secara tradisional menjadi tenaga alih daya yang profesional dengan ketrampilan yang mumpuni.

Direktur PT.SGS Henry Umar Pakaya menyatakan potensi SDM kota kudus sebenarnya cukup baik karena sudah ada industri besar dan tingkat nasional di sana sehingga penduduknya sudah terbiasa dengan suasana industri. Meski demikian SDM ini masih berkumpul pada lokasi tertentu yang menjadi sentra industi nasional. Untuk itu kedepannya PT Sekar Global Solusindo akan bekerjasama dengan banyak pihak untuk melakukan rekruitmen serta pelatihan serta sertifikasi tenaga kerja trampil.

Pelatihan Tenaga Alih Daya Kudus

PT SGS telah berpengalaman menyusun manajemen karier, pelatihan, pengembangan karyawan, dan sertifikasi tenaga kerja serta menyediakan tenaga kerja alih daya atau outsourcing yang meliputi cleaning service, tenaga keamanan, tenaga jahit, IT serta profesional lainnya.

PT SGS secara berkala melakukan pelatihan-pelatihan khusus untuk bidang-bidang tertentu yang dibutuhkan oleh perusahaan seperti pelatihan Satpam, Garmen, IT dll. Serta Melakukan sertifikasi untuk keahlian tertentu yang dimiliki pekerja-pekerja khusus pada bidang-bidang tertentu, sertifikasi-sertifikasi kualitas atau mutu untuk memenuhi kebutuhan perusahaan.