Menu

Mode Gelap

Headline · 13 Nov 2023 17:25 WIB ·

Penutupan Latpimnas Tingkat II, Sekda Jateng : Alumnus Mampu Bangun Integritas untuk Menjadi Pemimpin


					Penutupan Latpimnas Tingkat II, Sekda Jateng : Alumnus Mampu Bangun Integritas untuk Menjadi Pemimpin Perbesar

[ad_1]

Warga Berita, SEMARANG – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, meminta seluruh alumnus peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional ( Latpimnas) Tingkat II Angkatan XXIV 2023, mampu menerapkan proyek perubahan di lingkungan kerjanya masing-masing.

“Kami sangat berharap alumni dari Pelatihan Kepemimpinan Nasional Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Jateng ini, bisa memberi warna di tempat kerja mereka masing-masing,” kata Sumarno, saat Penutupan Latpimnas Tingkat II Angkatan XXIV 2023, di Gedung BPSDMD Provinsi Jateng, Selasa (14/11/2023).

Sumarno mendorong agar para peserta selalu meningkatkan kompetensi dan menjaga integritas. Sebab, membangun integritas harus dimulai dari pemimpin, karena pemimpin menjadi contoh sekaligus pengendali.

IMG 20231114 WA0055 1536x1023 1

“Jika pemimpin tidak berintegritas, tentu tidak mampu untuk mengendalikan, tidak berani menegur bawahan, juga tidak berani menyampaikan hal yang tidak sesuai, karena bawahannya bekerja mengikuti perintah pimpinan. Jadi betapa pentingnya pemimpin berintegritas,” ujar Sumarno.

Ditambahkan, Latpimnas XXIV diikuti 60 peserta dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah  di tingkat provinsi, kabupaten/ kota, dan kementerian. Para peserta tidak hanya mengikuti pendidikan dan pelatihan, namun juga membuat berbagai proyek perubahan, yang dapat diimplementasikan di lingkungan kerjanya masing-masing.

Baca juga : Pertama di Jateng, Gedung Baru Critical Center RSUD Dr Moewardi di Lengkapi dengan Helipad

“Proyek perubahan yang mereka buat, terkait dengan tugas pokok para peserta di tempat kerjanya masing-masing. Sehingga, inovasi yang mereka buat, dapat mengakselerasi untuk pencapaian target kinerja. Saya berharap proyek-proyek perubahan yang dibuat peserta, dapat diimplementasikan,” imbuh Sumarno.

Dalam kesempatan itu, Sekda Jateng bersama Deputi Bidang Penyelenggaan Pengembangan Kompetensi LAN, Basseng menyerahkan piagam penghargaan kepada peserta terbaik Latpimnas Tingkat II Angkatan XXIV.

Adapun lima peserta terbaik itu empat diantarannya berasal dari Jawa Tengah, Yakni Endi Faiz Efendi dari Biro Administrasi Pembangunan Setda Jateng, Slamet Wahyono dari Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Tegal, Stepanus Aan Isa dari Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purworejo, serta Sukamto dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kebumen. Sedangkan satu peserta terbaik lainnya adalah Mukhamad Mukhanif dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Gorontalo.

(dtk)

[ad_2]

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editorial Team

Baca Lainnya

Gubernur Jateng Minta Tindak Tegas Pelaku Penerbangan Balon Udara Liar

19 Maret 2025 - 19:07 WIB

gubernur terkait balon udara

Kapolri Ajak Band Sukatani Jadi Duta Polri

23 Februari 2025 - 10:11 WIB

sukatani

KPK Tahan Wali Kota Semarang dan Mantan Ketua Komisi D DPRD Jateng

20 Februari 2025 - 04:59 WIB

KPK walikota semarang

Presiden Prabowo Lantik Brian Yuliarto sebagai Mendikti Saintek

20 Februari 2025 - 04:23 WIB

menteri pendidikan tinggi

Ribuan Mahasiswa Malang Demo Tolak Efisiensi Anggaran, Bakar Foto Prabowo-Gibran

18 Februari 2025 - 09:24 WIB

malang demo

Unjuk Rasa Pelajar di Wamena Tolak Makan Bergizi Gratis, Berujung Ricuh

17 Februari 2025 - 07:17 WIB

wamena
Trending di Headline